Cara kerja Jamaa'ah Bener-Kurub-Janji

Cara kerja Jamaa'ah Bener-Kurub-Janji.

Kita selalu dinasehati kalau bekerja supaya selalu Bener-Kurub-Janji, agar untung menguntungkan dan tidak rugi merugikan.

Apabila semua orang melaksanakan nasehat tersebut dengan sungguh sungguh tentunya setiap orang yang menggunakan tenaga kerja orang yang memahami hal tersebut akan merasa puas dan ikatan kerja akan berlanjut berulang-ulang nilai jual tenaga kerja orang iman akan meningkat dan hasilnya dapat mengangkat ekonomi orang iman dan citra baik orang iman di mata umum. Dengan opini masyarakat yang baik terhadap tenaga kerja orang iman bahwa orang iman selalu Bener-Kurub-Janji, hal ini menjadi media dan sarana amar ma’ruf yang sangat efektif. Contoh : A mempekerjakan seorang tukang batu B membangun sebuah rumah, B baru dikatakan bener bila dia bisa membangun rumah tersebut sesuai dengan spesifikasi/gambar teknisnya atau sesuai dengan permintaan. Dikatakan kurub bagi pemiliki rumah A apabila hasil kerja B cukup banyak sebanding dengan bayaran yang diberikan kepadanya. Dan kurub bagi B apabila upah yang dia terimalayak dan memadai dengan jerih payahnya, dikatakan kurub juga apabila dengan pekerjaannnya itu bisa menetapi kewajiban agamanya. Walaupun digaji sejuta sehari, tetapi tidak dapat menetapi ibadah, misalnya tidak bisa melaksanakan sholat, maka kerja itu tidak kurub. Si B baru dapat dikatakan menetapi janji apabila dia mulai dan berhenti kerja sesuai dengan kesepakatan waktunya. Contoh lain Bener-Kurub-Janji, secara sederhana bapak kh nurhasan memberikan gambaran sebagai berikut : seorang penjahit mendapat pesanan utnuk menjahitkan sepotong celana disepakati pekerjaan itu akan diselesaikan dalam waktu satu minggu dan ongkosnya sudah ditentukan. Kalau penjahit tersebut menetapi cara kerja Jamaa'ah BenerKurub-Janji, pesanan celana yang dijanjikan selesai dalam waktu satu minggu, harus betul-betul selesai dalam waktu satu minggu dan hasilnya benar sesuai dengan pesanan, serta ongkosnya diterima dan kurub. Jadi maksudnya kalau pesan celana, ya jadi celana. Berarti pekerjaan itu benara. Janji menyelesaikan pekerjaan dalam waktu satu minggu, dalam satu minggu betul-betul selesai, berarti menetapi janji. Sebaliknya kalau menerima pekerjaan menjahit celana, tapi dibuatkan baju itu artinya tidak benar. Dan kalau janjinya selesai satu minggu kenyataannya lebih dari satu minggu baru selesai, itu berarti tidak menetapi janji, hasilnya kurub artinya hasil yang diterima layak. Kalau penjahit tersebut tidak benar atau tidak menetapi janji maka pemesan akan kecewa dan tidak menjahitkan ke situ lagi, bahkan dia akan memberikan informasi kepada orang lain atas kekecewaannya itu, akibatnya penjahit tersebut akan ditinggalkan oleh para pelanggannya. Bener-Kurub-Janji merupakan cara kerja orang iman yang sesuai dengan tuntunan Qur'an dan Hadits, adapun praktek cara kerja orang iman tersebut adalah sebagai berikut : diawali dengan membuat perjanjian kesepakatan kerja walaupun hanya sederhana tapi harus difahami kedua belah pihak memuat hak dan keawajiban termasuk upah kerja yang kurub dan cara pembayarannya kemudian dilaksanakan pekerjaan itu dengan benar. Dan selanjutnya masing-masing menepati materi kesepakatan kerja yang telah dibuat, dengan semangat persaudaraan dan untung menguntungkan.

Keuntungan melaksanakan cara kerja orang iman:
a. Mendapat pahala dari Allah SWT karena menthoati perintah Allah SWT, Rosul, dan pengatur
b. Majikan dan pekerja merasa puas dan tetap terjaga kerukunan
c. Membuka peluang kerja bagi sesama orang iman
d. Meningkatkan nilai jual dan daya saing tenaga kerja orang iman
e. Mengangkat citra baik orang iman
f. Meningkatkan semangat kerja sama antara sesamorang iman
g. Dst.

Cara kerja Bener-Kurub-Janji kalau dijabarkan artinya sangat luas dan meliputi semua bentuk hubungan kerja Jamaa'ah. Pembahasan mengenai ini akan kami lanjutkan di tulisan berikutnya.
Friday, December 23, 2016
Ditulis oleh Unknown

Mamcreative: Tanamkan Kemandirian Generasi Muda

Kemandirian adalah sikap (perilaku) dan mental yang memungkinkan seseorang untuk bertindak bebas, benar, dan bermanfaat; berusaha melakukan segala sesuatu dengan jujur dan benar atas dorongan dirinya sendiri dan kemampuan mengatur diri sendiri, sesuai dengan hak dan kewajibannya, sehingga dapat menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapinya; serta bertanggung jawab terhadap segala keputusan yang telah diambilnya melalui berbagai pertimbangan sebelumnya.

Kemandirian bagi generasi muda, apalagi generasi penerus Islam haruslah sangat kuat, kemandirian dari segi materi, fisik maupun pengetahuan. Hal yang akan kami bahas pada tulisan kali ini adalah kemandirian dalam menjalani kehidupan dunia, yang notabene ladang menuju akhirat "addunya mazrooatul-lil akhirot", dunia kuat bergerak, kuat materi, untuk menyokong ibadah dan amalan menuju kehidupan akhirat yang kekal.

Haji, butuh materi. Shodaqoh butuh materi. Menghajikan orang lain jelas butuh materi. Menikah butuh materi dan banyak ibadah lain yang membutuhkan kekuatan fisik apalagi materi. Jadi sudah sepantasnya kita sebagai muslim kuat dalam semua itu. Bukankan muslim yang kuat itu lebih baik dan disenangi di hadapan Allah?

Salah satu jalan untuk mendapatkan kemandirian dalam finansial adalah dengan berdagang. Kata Nabi, sembilan dari sepuluh pintu rezeki ada di perdagangan. Ada banyak macam perdagangan. Namun, di era sekarang ini, era digital, berdagang secara daring atau online adalah sesuatu yang sangat menjanjikan. Banyak dari generasi muda yang sudah berhasil mendapatkan omzet ratusan bahkan milyaran rupiah setiap bulan hanya dengan berbisnis online, apakah itu termasuk kamu?

Kalau kamu belum termasuk, belum memulainya, alangkah baiknya kamu memulainya dari sekarang untuk bekal harimu besok. Karena bisnis online itu sangat mudah, modal kecil bahkan ada yang tanpa modal sama sekali.

Berkenalan dengan mamcreative


Ada banyak jenis bisnis online, namun salah satu yang sangat menjanjikan adalah dengan memiliki website toko online atau showroom online atau profil bisnis online. Salah satu dari generasi penerus KBM Al-Manshurin ada yang dapat membantu kamu mewujudkan bisnis onlinemu, membantumu memiliki website yang dapat menghasilkan banyak  rupiah ke kantongmu setiap hari. Silahkan klik www.mamcreative.com untuk mengetahui rahasianya! mamcreative adalah sebuah jasa pembuatan website profesional yang beralamat di Yogyakarta, selain jasa pembuatan website, mamcreative juga melayani beberapa jasa kreatif lainnya seperi desain grafis, SEO optimizer, SMO optimizer, dan lain-lain.
Saturday, November 12, 2016
Ditulis oleh Unknown

AQF2015 : Keakraban Muda-Mudi KBM Al-Manshurin Setelah Qurban

Bersamaan dengan Hari Raya Idul Adha 2015 yang insyaAllah akan jatuh pada hari Kamis, 24 September 2015, KBM al-Manshurin juga akan mengadakan acara spesial, AQF2015 (After Qurban Fiesta 2015) untuk membangkitkan semangat mencari pahala lebih dan untuk membakar semangat keakraban serta kerukunan sesama muda-mudi di KBM al-Manshurin ini.

AQF2013, KBM al-Manshurin
Acara keakraban setelah qurban seperti ini adalah acara rutin yang selalu di adakan oleh KBM al-Manshurin setiap tahun setiap setelah qurban untuk menyantap daging qurban bersama-sama. Walaupun sudah sering di adakan, kemungkinan AQF untuk tahun ini akan ada sedikit rombakan dan ide-ide kreatif baru yang kemungkinan akan menjadikannya lebih seru dan luar biasa dari tahun-tahun sebelumnya.

AQF2015 ini mengusung tema "Foods, Friends and Fun -FeastDay". Sesuai dengan temanya, di AQF2015 ini akan ada pertunjukan drama yang akan di mainkan oleh talent-talent kreatif dari pemuda KBM al-Manshurin, selain drama, akan ada Quiz Berhadiah, Team Building Games, Master Cate atau perlombaan membakar dan menghias hidangan sate dan di penghujung acara akan ada acara makan daging qurban bersama di barengi dengan nonton film dan Dubsmash. This will be exciting ! Apalagi acara ini akan di pandu oleh dua orang host yang 'kaya ide' dan akan di datangi oleh beberapa bintang tamu yang tentunya akan sangat surprisingly.

Jadi, buat sahabat KBM al-Manshurin yang mau ikut keseruan AQF2015 ini, boleh ikutan datang ke Gedung TPA Pingit, pada hari Jum'at, 25 September 2015. Acara ini insyaAllah akan menghapus kegalauanmu, dan akan menghembuskan atmosfer indah dan cinta dalam suasana yang seru dan meriah bersama saudara-saudara sesama kita yang spesial.

Untuk info acara pre-AQF2015, boleh terus mengikuti postingan dari akun Facebook dan Twitter AQF2015 yang bertagar #AQF2015 #KBMAM #MAMIPINGIT, di harapkan dengan tagar-tagar ini acara AQF2015 tidak hanya seru dan meriah di lokasi tapi meriah dan seru juga di media sosial.


PENGUMUMAN ACARA :

Setiap anggota KBM al-Manshurin di harapkan bisa mengganti foto profil social medianya terutama facebook dengan logo AQF2015 yang bisa di unduh disini
Setiap panitia di harapkan membuat video Dubsmash terkeren dan terlucu, kemudian bisa di kirimkan ke pengurus@kbmalmanshurin.com atau ke fanpage facebook KBM al-Manshurin 
Sunday, September 20, 2015
Ditulis oleh Unknown

SELAMAT HARI RAYA | Etika Berlebaran Idul Fitri

Segenap pengurus dan member KBM al-Manshurin mengucapkan : Taqobbalallaahu Minnaa  wa Min-kum, Selamat Hari Raya Idul Fitri, Mohon Maaf Lahir dan Batin.
Idul Fitri merupakan salah satu hari raya umat Islam sebagai tanda kemenangan setelah satu bulan penuh berjuang menahan lapar, dahaga dan hawa nafsu. Dalam masyarakat Indonesia Idul Fitri identik dengan baju baru, makanan enak dan silaturahim. Budaya Idul Fitri tersebut sangat pas dengan sunah tuntunan Nabi s.a.w.

Idul Fitri adalah saatnya memperbesar rasa sukur dan bersukacita bagi kaum Muslimin di seluruh dunia. Memakai baju bagus pada hari raya Idul Fitri juga merupakan tradisi yang dilaksanakan para sahabat pada jaman Nabi. Makan sebelum berangkat Shalat Ied dan tidak berpuasa juga termasuk sunah dalam Lebaran.

Idul Fitri tidak sepatutnya dirayakan dengan meluapkan kegembiraan yang berlebihan dengan cara berhura-hura, pesta-pora, membakar petasan dan kembang api yang menghambur-hamburkan biaya. Juga harus dihindari dalam momen Idul Fitri yaitu amalan-amalan jahiliyah seperti; berjabatan tangan laki-laki dan perempuan yang bukan muhrimnya, nonton film cabul, bergaul bebas pria wanita dan berbagai kemaksiatan yang justru akan menodai makna suci Idul Fitri.

Sunah-sunah dalam Hari Raya yang jatuh pada 1 Syawal itu antara lain:

Mandi dan memakai baju bagus
2 – وَحَدَّثَنِي عَنْ مَالِكٍ عَنْ نَافِعٍ، أَنَّ عَبْدَ اللَّهِ بْنَ عُمَرَ كَانَ «يَغْتَسِلُ يَوْمَ الْفِطْرِ قَبْلَ أَنْ يَغْدُوَ إِلَى الْمُصَلَّى» موطأ الإمام مالك
… ada Abdallah bin Umar mandi pada hari Idul Fitri sebelum pagi-pagi berangkat ke tempat shalat.
[Hadist Mautho’ Al-Imam Malik No.2 Kitabul Idain]


6143 – أَخْبَرَنَا أَبُو عَبْدِ اللهِ الْحَافِظُ، أنبأ أَبُو الْعَبَّاسِ مُحَمَّدُ بْنُ يَعْقُوبَ , ثنا مُحَمَّدُ بْنُ إِسْحَاقَ الصَّغَانِيُّ، ثنا يَحْيَى بْنُ مَعِينٍ، ثنا ابْنُ أَبِي زَائِدَةَ، عَنْ عُبَيْدِ اللهِ، عَنْ نَافِعٍ ” أَنَّ ابْنَ عُمَرَ كَانَ يَلْبَسُ فِي الْعِيدَيْنِ أَحْسَنَ ثِيَابِهِ ” *السنن الكبرى البيهقي
… dari Nafi’ “Sesungguhnya Ibnu Umar dalam Idul Fitri mengenakan pakainnya yang paling bagus”.
[Hadist Sunan Al-Kabiri Al Baihaqi No. 6143 Kitabu Sholat Idaini]
Tidak berpuasa di Hari Raya Idul Fitri dan makan sebelum berangkat shalat Ied
542 – حَدَّثَنَا الحَسَنُ بْنُ الصَّبَّاحِ البَزَّارُ قَالَ: حَدَّثَنَا عَبْدُ الصَّمَدِ بْنُ عَبْدِ الوَارِثِ، عَنْ ثَوَابِ بْنِ عُتْبَةَ، عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ بُرَيْدَةَ، عَنْ أَبِيهِ، قَالَ: «كَانَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَا يَخْرُجُ يَوْمَ الفِطْرِ حَتَّى يَطْعَمَ، وَلَا يَطْعَمُ يَوْمَ الأَضْحَى حَتَّى يُصَلِّيَ»
__________
[حكم الألباني] : صحيح
…ayah Abdullah bin Buraidah meriwayatkan: ada Nabi SAW tidak keluar pada hari raya Idul Fitri sehingga makan dan tidak makan pada hari raya Idul Adha sehingga salat.
[Hadist Termidzi No. 542 Kitabu Al-Jumu'ah]


953 – حَدَّثَنَا مُحَمَّدُ بْنُ عَبْدِ الرَّحِيمِ، حَدَّثَنَا سَعِيدُ بْنُ سُلَيْمَانَ، قَالَ: حَدَّثَنَا هُشَيْمٌ، قَالَ: أَخْبَرَنَا عُبَيْدُ اللَّهِ بْنُ أَبِي بَكْرِ بْنِ أَنَسٍ، عَنْ أَنَسِ بْنِ مَالِكٍ، قَالَ: «كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لاَ يَغْدُو يَوْمَ الفِطْرِ حَتَّى يَأْكُلَ تَمَرَاتٍ»
… Anas bin Malik meriwayatkan: Ada Nabi s.a.w. tidak keluar pagi hari Idul Fitri sehingga makan kurma”.
[Hadist Al-Bukhori No. 953 Kitabu Al-Jumu'ah]


1721 – حَدَّثَنَا أَبُو بَكْرِ بْنُ أَبِي شَيْبَةَ قَالَ: حَدَّثَنَا يَحْيَى بْنُ يَعْلَى التَّيْمِيُّ، عَنْ عَبْدِ الْمَلِكِ بْنِ عُمَيْرٍ، عَنْ قَزَعَةَ، عَنْ أَبِي سَعِيدٍ، عَنْ رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ، أَنَّهُ «نَهَى عَنْ صَوْمِ يَوْمِ الْفِطْرِ، وَيَوْمِ الْأَضْحَى»
__________
[حكم الألباني] صحيح
… dari Abi Said, dari Rasulillah s.a.w., Sesungguhnya Nabi melarang berpuasa pada hari idul Fitri dan pada hari Idul Adha.
[Hadist Sunan Abi Dawud No. 1721 Kitabushiam]
Membaca Tahlil dan Takbir dengan suara keras
وَلِتُكْمِلُوا الْعِدَّةَ وَلِتُكَبِّرُوا اللَّهَ عَلَى مَا هَدَاكُمْ وَلَعَلَّكُمْ تَشْكُرُونَ (185)
.. agar kalian menyempurnakan hitungan puasa dan agar kalian mengagungkan pada Allah atas apa-apa yang telah memberi hidayah pada kalian dan agar kalian bersyukur.
[Surah Al-Baqarah (2) ayat 185]


3441 – أَخْبَرَنَا عُمَرُ بْنُ أَحْمَدَ الْعَبْدَوِيُّ، أَخْبَرَنَا أَبُو أَحْمَدَ بْنُ إِسْحَاقَ الْحَافِظُ، أَخْبَرَنَا [ص:289] مُحَمَّدُ بْنُ إِسْحَاقَ بْنِ خُزَيْمَةَ، حَدَّثَنَا أَحْمَدُ بْنُ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ وَهْبٍ، حَدَّثَنَا عَمِي، حَدَّثَنَا عَبْدُ اللهِ بْنُ عُمَرَ، عَنْ نَافِعٍ، عَنْ عَبْدِ اللهِ: ” أَنَّ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ يَخْرُجُ مِنَ الْعِيدَيْنِ رَافِعًا صَوْتَهُ بِالتَّهْلِيلِ وَالتَّكْبِيرِ، …* شُعَبُ الْإِيمَانِ لِلْبَيْهَقِيِّ
… dari Abdillah: “Sesungguhnya Rasulalloh s.a.w. keluar pada dua hari raya mengeraskan suaranya dengan tahlil dan takbir… “ al-hadist
[Hadist Al-Baihaqi No. 3441 Kitab Syuabul Imaan]
Saling berjabat tangan dan mengucapkan selamat
245 – حَدَّثَنَا أَحْمَدُ بْنُ رِشْدِينَ قَالَ: نا يَحْيَى بْنُ بُكَيْرٍ قَالَ: نا مُوسَى بْنُ رَبِيعَةَ بْنِ مُوسَى بْنِ سُوَيْدٍ الْجُمَحِيُّ، عَنِ الْوَلِيدِ بْنِ أَبِي الْوَلِيدِ، عَنْ يَعْقُوبَ الْحُرَقِيِّ، عَنْ حُذَيْفَةَ بْنِ الْيَمَانِ، عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: «إِنَّ الْمُؤْمِنَ إِذَا لَقِيَ الْمُؤْمِنَ فَسَلَّمَ عَلَيْهِ، وَأَخَذَ بِيَدِهِ، فَصَافَحَهُ، تَنَاثَرَتْ خَطَايَاهُمَا، كَمَا يَتَنَاثَرُ وَرَقُ الشَّجَرِ» رواه الطبراني
… Nabi s.a.w. bersabda: “Sesungguhnya orang beriman ketika bertemu orang iman maka ia mengucapkan salam padanya, maka memegang tangannya menyalami, rontok kesalahan keduanya sebagaimana rontoknya daum korma”.
[Hadist Riwayat Thobroni No.245]


6294 – أَخْبَرَنَا أَبُو الْحَسَنِ بْنُ عَبْدَانَ، أنبأ أَحْمَدُ بْنُ عُبَيْدٍ، ثنا إِسْحَاقُ بْنُ إِبْرَاهِيمَ بْنِ سُفْيَانَ، ثنا أَبُو عَلِيٍّ أَحْمَدُ بْنُ الْفَرَجِ الْمُقْرِئُ , ثنا مُحَمَّدُ بْنُ إِبْرَاهِيمَ الشَّامِيُّ، ثنا بَقِيَّةُ بْنُ الْوَلِيدِ، عَنْ ثَوْرِ بْنِ يَزِيدَ، عَنْ خَالِدِ بْنِ مَعْدَانَ قَالَ: لَقِيتُ وَاثِلَةَ بْنَ الْأَسْقَعِ فِي يَوْمِ عِيدٍ , فَقُلْتُ: تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ , فَقَالَ: ” نَعَمْ، تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ ” , قَالَ وَاثِلَةُ: ” لَقِيتُ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَوْمَ عِيدٍ فَقُلْتُ: تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ , قَالَ: ” نَعَمْ , تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ “* السنن الكبرى البيهقي
… Khalid bin Wa’dan berkata :Saya bertemu Wasyilah bin Al-Asqo’ pada Hari Raya Ied maka aku katakan تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ maka Wasyilah menjawab: نَعَمْ، تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ Wasyilah meriwayatkan: Saya bertemu Rasulallah s.a.w. pada Hari ied maka aku katakan تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ maka Nabi menjawab نَعَمْ، تَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكَ
[Hadist Riwayat Baihaqi No. 6294 Kitabu Sholatil Idain]

src :pengajian-ldii.net
Thursday, August 8, 2013
Ditulis oleh Andry Maulana

Allahu Akbar | Luasnya Alam Semesta

Sahabat KBM al-Manshurin yang baik hatinya. Pernahkah kita membayangkan teleskop Hubble yang diameternya 2,5 KM dan digadang-gadang mampu men-caps luasnya alam semesta. Padahal para Astronot mengalami kesulitan untuk memahami kondisi alam semesta yang sebenarnya. Untuk menghitung bintang di bimasakti sendiri saja mereka mengalami kesulitan. Walaupun akhirnya didapatkan gambaran yang cukup longgar yaitu sekitar 400 miliar tahun cahaya. Galaksi Bimasakti tempat kita huni sendiri termasuk tempat keluarga matahari berdiam itu ditaksir bergaris tengah 100.000 tahun cahaya. Setahun cahaya sekitar 9,5 triliun Km. Sehingga garis tengah bima sakti itu sekitar 100.000 x 9,5 triliun Km atau sama dengan 950.000 trilyun Km dan itu masih belum berbatas.. Sekedar bayangan pendekatan angka saja..

Perumpamaan planet di angkasa seperti ketika anda memungut seluruh pasir & kerikil di pantai dan ditambah lagi miliaran pantai seperti yg ada dibumi..

Berdasarkan temuan ini, bumi tempat kita berpijak, adalah DEBU bahkan lebih kecil dari debu di angkasa raya, dan apalagi ukuran kita manusia, jelas amat sangat kecil. Penulis teringat dengan Firman Allah :

Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi dan silih bergantinya malam dan siang ada tanda-tanda bagi orang yang berakal. Yaitu orang-orang yang mengingat Allah dalam keadaan berdiri atau duduk atau berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi seraya berkata: Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka'' (Ali 'Imran: 190-191).

Ketika Allah Mengatakan Akulah MAHA BESAR, Wajar gak tuh secuil kesombongan di hati kita??
Bayangkan besar bumi kalah dengan matahari, matahari kalah dengan galaksi, galaksi yang bermilyar kalau dengan luasan alam semesta. Kita sekecil apa ? Masih wajar jika kita menyombongkan diri ?
Sekiranya ada yg mencari Tuhan selain Allah padahal semuanya yang menciptakan adalah Allah, wajarkah?
Allah yang menciptakan kita yang begitu kecil ini dan menyuruh kita untuk beribadah yang mana ibadah kita kepada Allah itu dalam satu hari lebih sebentar daripada waktu kita untuk keluarga, sekolah, kuliah, atau bekerja ? Masih juga kita menyepelekannya. Iya ?
Allah hanya meminta kita berbuat baik dan rendah hati kita malah sombong, seolah-olah kitalah yang terbaik. Apa itu benar ?

ALLAHU AKBAR bukanlah celoteh dzikir semata atau sekedar diucapkan... Tapi yakinilah.. Kebesaran Allah lebih besar dari yang ada di akal fikiran kita... RENUNGKANLAH...
Sunday, July 28, 2013
Ditulis oleh Andry Maulana

Hak Cipta © KBM al-Manshurin | Desain : Muhammad Andri Maulana (MAM Pic. Prod.)